Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Al-Hidayah Tasikmalaya Terus berbenah dalam meningkatkan tridharma Perguruan Tinggi dalam bidang pendidikan, diantaranya adalah pelaksanaan seminar proposal yang diikuti sekitar 40 orang mahasiswa yang dilaksanakan pada hari ini 17 Februari 2019.


seminar proposal

Penulisan Skripsi Mahasiswa dimulai dengan pengajuan judul skripsi kepada dosen penguji yang sudah ditunjuk didalam seminar proposal, setelah proposal judul disetujui mahasiswa akan dibimbing oleh dua orang pembimbing.

Diharapkan dengan diikutinya seminar proposal ini penelitian yang dilakukan oleh mahasiswa betul-betul sesuai dengan metodologi yang berlaku, dengan adanya seminar proposal yang diikuti, mahasiswa mendapat masukan dan saran sehingga memudahkan dalam melanjutkan penelitian.


seminar proposal