Wisuda Angkatan Ke Dua STIT Al-Hidayah Tasikmalaya
Tasikmalaya, Sabtu 20 Oktober 2018 Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Al-Hidayah Tasikmalaya telah melaksanakan Sidang Senat Terbuka Wisuda II Program Sarjana S1.
Bertempat di Gedung serbaguna Kampus STIT Al-Hidayah Tasikmalaya tersebut dihadiri oleh berbagai kalangan diantaranya orang tua mahasiswa, para muwakif, pemerintahan kota Tasikmalaya, kepolisian Tasikmalaya, PP Persis dan otonom, Ketua dari Perguruan Tinggi di Tasikmalaya, dosen, dll.
Dalam Acara Tersebut Ketua STIT Al-Hidayah Tasikmalaya Drs. H. Hamid Sidiq, M.Pd.I Berpesan kepada Wisudawan dapat mengamalkan ilmunya dengan baik dan juga bermanfaat untuk kepentingan semua umat dan mengharapkan kepada para alumni tetap menjaga almamater dan terus memberikan dukungan atas kemajuan STIT Al-Hidayah Tasikmalaya.
Tidak ketinggalan Ketua 1 Bid. Akademik Munawar Hadiatin, M.Pd. mengharapkan para wisudawan menjadi sarjana yang akuntabel dan profesional, dan bisa menjadi kader ulama masa kini.
Pemberitahuan
Belum ada komentar untuk post ini